Rektor UMJ Prof. Syaiful Bakhri melantik Wakil Dekan III FIP UMJ Imam Mujtaba serta Wakil Dekan I Kesehatan Masyarakat (Kesmas) UMJ drh. Siti Riptifah Tri Handari, M.Kes.,dan Wakil Dekan II Kesmas UMJ Triana Srisatyorini, SKM., M.Kes pada Selasa (21/5) lalu masing -masing di Aula FIP UMJ dan Aula FKK UMJ.
Kamis (23/5), Rektor UMJ juga melantik Dekan Pengganti Antar Waktu FISIP UMJ Dr. Ma’mun Murod dan Dekan FEB UMJ Haris Sarwoko, S.E., Ak., M.Si., di aula FISIP UMJ dan aula FEB UMJ.
Pada dua momen tersebut rektor mengatakan bahwa pada dasarnya pimpinan fakultas baik dekan maupun wakil dekan adalah pelaksana tingkat fakultas.
“Tugas kepemimpinan ke depan adalah meningkatkan kualitas akademik,” kata rektor dalam sambutannya. Menurutnya, fakultas-fakultas di UMJ dalam waktu cepat telah berkembang pesat. Hal tersebut menunjukkan bahwa leadership di tingkat fakultas berjalan dengan sangat baik.
pimpinan,dosen dan tenaga kependidikan juga harus menjadikan mahasiswa sebagai mitra, “mahasiswa bukan obyek tapi juga subyek,” katanya. Hal ini agar para mahasiswa dapat bersama-sama membangun kampus ini.
Rektor juga mengingatkan agar seluruh pimpinan dan tenaga kependidikan agar menjaga tata kelola yang baik. Untuk itu, katanya, dalam bekerja tidak boleh individualistik, “harus bekerjasama karena kerjasama itu indah,” tegasnya.
“Dekan dan wakil dekan sebelumnya sudah meninggalkan model yang baik dan itu perlu dijaga,” pungkasnya.